Latest News

Jumat, 11 Agustus 2023

Penyebab dan Cara Mengobati Ruam Popok Pada Bayi Secara Alami



Penyebab utama terjadinya ruam popok biasanya karena bayi terlalu lama memakai popok yang kotor. Endapan dari kotoran pada popok baik itu urine ataupun feses bisa mengiritasi kulit bayi. Jika gangguan ini terjadi pada si Kecil, maka cara mengobati ruam popok pada bayi secara alami wajib hukumnya untuk diketahui.


Beberapa penyebab atau pemicu munculnya ruam pada kulit bayi diantaranya yaitu disebabkan oleh:


  • Infeksi jamur.

  • Infeksi bakteri.

  • Alergi terhadap makanan tertentu (umumnya terjadi ketika bayi mulai dikenalkan dengan makanan padat) atau produk baru.

  • Gangguan pencernaan.

  • Kulit sensitif.

  • Penggunaan popok yang terlalu ketat.

  • Alergi bahan popok.

  • Popok kurang bersih.

  • Efek samping dari antibiotik, baik yang dikonsumsi bayi itu sendiri, atau ibu menyusui.

  • Salah dalam mengeringkan kulit bayi (biasanya karena digosok dan bukannya ditepuk).

  • Bertambahnya usia bayi (usia 9 bulan-1 tahun lebih rawan terkena ruam popok).

  • Terlalu lama menggunakan popok kotor.


Jika gangguan kulit ini terjadi pada si Kecil, jangan panik! Anda bisa melakukan pengobatan secara alami di rumah. Berikut caranya:


  1. Menggunakan minyak kelapa

Minyak kelapa memiliki kandungan lemak jenuh didalamnya. Kandungan ini dapat membantu dalam menjaga kulit bayi agar tetap lembut dan menjaga kelembabannya. 


Selain itu, minyak kelapa juga memiliki sifat anti bakteri dan anti jamur yang mampu membunuh bakteri maupun jamur yang ada di area ruam..


Cara pengaplikasiannya, Anda bisa langsung mengoleskannya dan memijat kulit yang terkena ruam secara lembut. Namun, pastikan kulitnya sudah dibersihkan dengan cara dibilas menggunakan air hangat dan dikeringkan dengan cara ditepuk perlahan dengan handuk lembut ataupun kapas. 


  1. Lidah buaya

Tanaman bergerigi yang biasa menjadi tanaman rumah yakni lidah buaya memiliki kandungan anti inflamasi yang bisa menghilangkan radang akibat ruam popok. Kandungan antimikroba pada lidah buaya juga mampu membantu meredakan ruam pada bayi. 


Untuk caranya, Anda bisa mengambil bagian dalam lidah buaya yang berbentuk gel lalu oleskan ke bagian yang terdapat ruam popok. 

  1. ASI

Tak hanya ampuh dalam menangkal infeksi, ASI atau Air Susu Ibu juga dapat menghaluskan kulit bayi. Dengan ASI, Anda tidak perlu membelinya. DItambah ASI juga bebas dari efek samping. 


Cara menggunakannya pun mudah, Anda tinggal menggosokkannya secara halus beberapa tetes ASI ke area yang terindikasi ruam sesering mungkin dan angin-anginkan hingga kering sebelum memakaikan popok yang baru.


Itulah dia informasi terkait penyebab dan cara mengobati ruam popok pada bayi secara alami. Sebelum gangguan ruam terjadi, Anda bisa mencegahnya dengan memberikan si Kecil popok terbaik MAKUKU yang memiliki daya serap tinggi dan bahannya yang halus.


  • Blogger Comments
  • Facebook Comments

0 komentar:

Posting Komentar

Item Reviewed: Penyebab dan Cara Mengobati Ruam Popok Pada Bayi Secara Alami Description: Rating: 5 Reviewed By: windiariska
Scroll to Top