Susu pasteurisasi atau pasteurization adalah salah satu jenis susu yang populer di pasaran. Pasteurization sendiri mengacu pada proses pemanasan pada susu segar untuk menghilangkan bakteri, kuman, maupun mikroorganisme jahat penyebab penyakit. Sebelum membeli susu pasteurization, Anda perlu mengetahui jenis proses pasteurization terlebih dahulu.
Jenis Pasteurisasi untuk Membuat Susu Berkualitas
Berikut ini adalah jenis-jenis susu pasteurization yang perlu Anda ketahui:
1. HTST (High Temperature, Short Time)
Jenis pasteurization yang pertama yaitu HTST atau High Temperature, Short Time. Susu murni melalui proses pemanasan menggunakan suhu 72 derajat Celcius selama 15 detik saja. Susu satu ini mampu bertahan mulai dari 2 sampai dengan 3 minggu, jika disimpan pada lemari es atau freezer.
2. LTLT (Low Temperature, Long Time)
Selain ada HTST, ada juga jenis pasteurization yaitu LTLT atau Low Temperature, Long Time. Suhu yang digunakan tidak terlalu tinggi yaitu sekitar 65 derajat Celcius dengan waktu kurang lebih 30 menit. Jauh lebih lama daripada teknik HTST sebelumnya. Metode ini jarang digunakan untuk membuat susu di Indonesia.
3. UHT (Ultra High Temperature)
Jenis pasteurization yang paling populer di Indonesia maupun luar negeri adalah UHT. Apakah Anda sering mendengar susu UHT? Susu jenis ini juga melalui proses pemanasan untuk menghilangkan bakteri maupun mikroorganisme berbahaya.
Melalui proses UHT, susu mengalami pemanasan menggunakan suhu 137 derajat Celcius dalam waktu 2 detik saja. Meskipun suhunya sangat tinggi, namun kandungan di dalamnya tetap aman. Susu UHT mampu bertahan selama 9 bulan, bahkan di luar lemari es atau freezer.
4. Ultra Pasteurization
Jenis susu terakhir adalah ultra pasteurization dengan suhu lebih dari 137 derajat Celcius. Bukan hanya susu saja, jenis pasteurization satu ini juga dipakai untuk membuat krim. Susu ini mampu bertahan 2-3 bulan di dalam lemari pendingin atau freezer.
Sudah mengetahui apa saja jenis-jenis pasteurisasi untuk membuat susu berkualitas? Jika mencari susu berkualitas dengan proses pemanasan, maka Anda bisa memilih Fresh Milk Pasteurisasi dari Greenfields. Ada beberapa pilihan seperti fresh milk full cream, low fat, skimmed, dan beberapa cita rasa lezat. Yuk, beli susu dari Greenfields sekarang juga!
0 komentar:
Posting Komentar