Latest News

Senin, 21 September 2020

Tips Memilih Produk Susu UHT yang Sesuai untuk Si Kecil

produk susu uht

Susu merupakan salah satu sumber nutrisi yang bisa membantu memenuhi kebutuhan nutrisi si Kecil. Ada cukup banyak produk susu yang biasa dikonsumsi, salah satunya yaitu susu UHT. Susu ini memiliki kandungan yang mendekati kandungan susu segar sehingga menjadi pilihan yang tepat untuk para Bunda. Namun Bunda perlu cermat dalam memilih produk susu UHT yang sesuai untuk si kecil. Berikut ini tips yang bisa Bunda ikuti ketika memilih susu UHT:

Cari Susu dengan Kandungan Pemanis Paling Sedikit

Sebelum memilih, Bunda harus memperhatikan label nutrisi yang ada di belakang kemasan. Pilihlah produk yang tidak memiliki kandungan pemanis tambahan atau yang memiliki kandungan pemanis paling sedikit. Pasalnya gula dari pemanis buatan bisa menyebabkan masalah kesehatan.

produk susu uht

Pilih Susu Tinggi Lemak Agar Pertumbuhan Optimal

Susu UHT yang memiliki kandungan lemak tinggi bagus untuk si Kecil. Pasalnya Batita masih membutuhkan asupan lemak dalam jumlah banyak untuk mendukung tumbuh kembangnya. Lemak nantinya akan menjadi cadangan energi dalam proses metabolisme apabila protein dan karbohidrat belum terserap maksimal.

Cek Kandungan Mikro Nutrien

Ketika memilih produk susu UHT, Anda harus cermat melihat kadar mikronutrien, khususnya kandungan kalsium. Pastikan produk yang dipilih memiliki kandungan kalsium paling tidak 300 mg untuk mencukupi 60% kebutuhan kalsium anak per hari.

Periksa Kemasan untuk Memastikan Susu Tidak Rusak

Penting juga bagi Bunda memperhatikan kemasan ketika memilih susu UHT. Jangan pernah menerima susu dengan kemasan lusuh, sobek, penyok, atau rusak. Hal tersebut untuk menghindari susu basi atau bahkan kadaluarsa.

Pilih Kemasan Sekali Minum

Tips terakhir dalam memilih susu UHT yaitu memilih susu dengan kemasan kecil atau sekali minum. Pasalnya susu yang tidak habis diminum lebih rentan terkena kontaminasi bakteri dari luar apabila tidak disimpan dengan baik.

Itulah tips memilih produk susu UHT yang bisa Bunda ikuti. Sebagai rekomendasi, Bunda bisa memilih produk dari Nestle Dancow yaitu Dancow FortiGro UHT. Susu ini memiliki kandungan nutrisi yang baik untuk si Kecil yang siap sekolah. Kemasan siap minum yang dihadirkan juga membuat Bunda tidak perlu kerepotan untuk menyimpannya. Dapatkan informasi lebih lengkap mengenai produk Dancow FortiGro di website fortigro.dancow.co.id. 

  • Blogger Comments
  • Facebook Comments

0 komentar:

Posting Komentar

Item Reviewed: Tips Memilih Produk Susu UHT yang Sesuai untuk Si Kecil Description: Rating: 5 Reviewed By: windiariska
Scroll to Top