Latest News

Rabu, 21 Februari 2018

Mensiasati Feedback Pelanggan dengan Helpdesk Ticketing System yang Tepat



Persaingan bisnis saat ini semakin ketat. Sudah banyak sekali model usaha yang berkembang dan memiliki pelayanan yang cukup menyenangkan bagi pelanggan. Mengandalkan produk atau jasa saja masih kurang begitu meyakinkan, harus diimbangi juga dengan merespon tanggapan dari pelanggan yang sudah mencoba produk atau jasa yang kita tawarkan. Memberikan ruang bagi pelanggan dalam memberikan tanggapan juga merupakan salah satu hal penting yang mesti dilakukan.

Respon yang baik dari pelanggan tentu menjadi hal yang menguntungkan bagi sebuah pengelola bisnis. Hal tersebut menunjukkan bagaimana usaha yang ia jalankan dikenal dan dinikmati oleh para konsumen mereka. Jika dikelola dengan baik, maka setiap tanggapan atau feedback yang diterima bisa menjadi masukkan yang membangun, sehingga membuat bisnis kita semakin berkembang dengan lebih baik.

Namun tentu saja dalam prosesnya, feedback yang masuk harus disaring dan dipilih sesuai kategorinya masing-masing. Ini adalah satu pekerjaan yang mestinya dilakukan oleh seorang customer service. Sebab mereka yang berhubungan langsung dengan pelanggan. Untuk menghemat waktu dalam menyeleksi setiap tanggapan yang diterima, sebaiknya perusahaan menggunakan sebuah layanan berbasis software yang mampu membantu dalam hal menginput semua feedback yang ada.

Berbicara soal mengelola feedback pelanggan, ada baiknya untuk mencoba menggunakan helpdesk ticketing system yang memberikan kemudahan dalam memproses tanggapan dari pelanggan. Tanggapan dari pelanggan tentu beragam, ada yang sekedar bertanya seputar penawaran yang diberikan, ada yang mungkin sedang mengalami masalah teknis, dan masih banyak lagi masalah lainnya.

Dengan menggunakan ticketing system, semua hal tersebut dapat dikelompokkan sesuai dengan jenisnya masing-masing. salah satu helpdesk ticketing system terbaik yang disarankan adalah milik Sociomile. Sebab layanan Sociomile memang berfokus pada penanganan pelanggan. Di mana ticketing system menjadi salah satu fitur unggulannya.

Namun untuk bisa menggunakan fitur tersebut atau juga fitur pendukung lainnya, pengguna diharuskan mendaftar terlebih dahulu dan kemudian memilih paket berlangganan yang sudah disediakan. Ada tiga pilihan paket utama dari Sociomile yang dapat dipilih sesuai dengan kebutuhan dan budget yang dimiliki. Jika paket tersebut masih dirasa kurang cocok, pengguna dapat mengatur sendiri pilihan berlangganan yang sesuai menggunakan paket custom.

Pengelompokkan yang tepat pada setiap feedback yang diterima tentu akan memudahkan pekerjaan dan melayani pelanggan jadi lebih cepat. Sehingga bisnis yang dijalankan juga mempunyai peluang untuk semakin berkembang. Kita juga tidak perlu khawatir dengan persaingan yang semakin ramai. Sebab dengan memberikan produk atau jasa yang tepat dan pelayanan yang baik, maka pelanggan dengan sendirinya dapat menentukan pilihan mereka.

  • Blogger Comments
  • Facebook Comments

0 komentar:

Posting Komentar

Item Reviewed: Mensiasati Feedback Pelanggan dengan Helpdesk Ticketing System yang Tepat Description: Rating: 5 Reviewed By: windiariska
Scroll to Top